15 Teknologi Masa Depan Tercanggih – Pada tahun 2020 ini, perkembangan teknologi canggih di dunia semakin pesat. Bahkan hanya dengan hitungan hari saja sudah banyak sekali perubahan-perubahan yang terjadi di dunia. Hal ini tidak lain dan tidak bukan adalah “ulah” dari berkembangnya teknologi yang sangat dinamis. Perubahan ini sudah mulai berkembang puluhan tahun lalu berdasarkan berawalnya industri 1.0. Perubahan dunia karena teknologi memberikan kemudahan bagi manusia dalam berkehidupan. Dengan berkembangnya industri 5.0 saat ini, maka perkembangan teknologi pun tidak bisa dihindari lagi. Tentu hal ini menjadi 1 hal yang sangat menyenangkan karena berdampak pada kemudahan kita dalam melakukan apapun, kapanpun dan dimanapun. Kedepannya teknologi akan terus berkembang pesat, sehingga kita tidak boleh ketinggalan informasi dalam hal teknologi yang baru ini. Berikut adalah teknologi masa depan yang akan menghiasi kehidupan manusia.
1. Hoverboard

Teknologi yang pertama yaitu Hoverboard. Apa itu Hoverboard ? Hoverboard adalah scooter yang bisa berjalan sendiri hanya dengan mengarahkan badan kita lebih condong ke satu arah. Sebenarnya hoverboard ini bukanlah lagi teknologi masa depan, karena saat ini sudah banyak hoverboard yang dijual dipasaran. Kedepannya bukan tidak mungkin perkembangan dari hoverboard bisa digunakan untuk tebang.
2. Mesin Pelipat Pakaian

Teknologi masa depan selanjutnya adalah mesin pelipat pakaian. Mesin ini tentu menjadi primadona bagi kalangan ibu-ibu. Bagaimana tidak, karena teknologi ini sangat membantu para ibu-ibu dalam menyelesaikan pekerjaan rumah. Jika dulu manusia mencuci pakaian di sungai, saat ini sudah beralih ke mesin cuci. Begitu juga dengan melipat pakaian, jika dahulu orang melipat pakaian dengan tangan, saat ini kabar gembira untuk para ibu rumah tangga, karena mesin melipat pakaian sudah mulai banyak beredar di pasaran, sehingga para ibu rumah tangga tidak lagi repot dalam melipat pakaian.
3. Virtual Reality

Teknologi ini sangat digemari oleh para gamers. Karena dengan alat ini, permainan menjadi lebih mengasikan dan menantang karena dengan alat ini kita bisa seakan-akan ada di dalam game virtual yang sedang kita mainkan. Alat ini juga sudah mulai banyak dipasarkan, khususnya di Indonesia juga sudah mulai banyak.
4. Mobil Pintar / Self Driving Car

Teknologi masa depan selanjutnya yaitu mobil pintar. Teknologi mobil pintar saat ini sudah mulai banyak dikembangkan oleh raksasa teknologi seperti Google, Marcedes Benz, Foxconn, dll. Mereka berlomba-lomba dalam mengembangkan teknologi mobil pintar ini. Dengan menggunakan mobil otonom ini, pengendara bisa menggunakan mobil tanpa harus dikemudi. Mobil ini diciptakan untuk bisa mengemudi dengan sendirinya dan tentunya faktor keselamatan menjadi hal penting. Namun kekurangan dari teknologi ini adalah jika system diambil alih atau di hack oleh orang lain, bukan tidak mungkin mobil ini bisa digunakan untuk menabrakan orang ataupun gedung dengan meremote dari kejauhan. Diprediksi 10 tahun kedepan mobil otonom ini akan mudah kita temui di jalanan ibu kota.
5. Wisata Luar Angkasa

Jika selama ini kita sering berlibur ke pantai, gunung, mall atau tempat lainnya, namun kali ini berbeda. Teknologi masa depan akan membuat manusia bisa berwisata ke luar angkasa. NASA sendiri saat ini sudah membuka peluang untuk kita bisa berwisata keluar negeri, tentunya dengan biaya yang cukup mahal. Teknologi ini disambut dengan suka cita oleh para traveller, karena wisata luar negeri ini baru pertama kali ada di dunia. Tapi kalau jatuh, sudah tau kan apa resikonya ?
6. Artificial Intelligence

Selanjutnya yaitu teknologi yang sangat banyak digunakan saat ini yaitu kecerdasan buatan. Teknologi ini dirancang untuk bisa bekerja menyerupai manusia, bahkan lebih baik dari manusia. Tingkat error pekerja robot dengan manusia juga sangat signifikan. Jika manusia bisa lelah karena sakit, maka kecerdasan buatan ini tidak kenal lelah. Teknologi ini membuat benda mati menjadi bisa berfikir layaknya manusia, bisa berbicara, berjalan, melakukan semua pekerjaan manusia. Maka teknologi ini menjadi satu kekhawatiran bagi manusia, karena yang ditakutkan yaitu pekerjaan manusia akan diambil alih oleh kecerdasan buatan yang sejatinya dibuat oleh manusia itu sendiri.
7. Mobil Terbang

Jika teknologi sebelumnya yaitu teknologi mobil yang bisa mengemudi sendiri, kali ini teknologi mobil lain yaitu mobil terbang. Jalanan saat ini sudah sangat padat, sehingga teknologi ini mungkin kedepannya menjadi salah satu solusi yang bisa digunakan untuk mengurangi kemacetan lalu lintas. tapi tentunya jika mobil ini dipasarkan secara bebas, tentu tidak akan semudah itu menggunakannya karena akan ada peraturan yang digunaka untuk mengemudi mobil ini.
8. Mobil Listrik

Teknologi selanjutnya masih berbicara tentang mobil. Namun teknologi yang satu ini teknologi mobil yang menggunakan listrik. Artinya kedepan bahan bakar minyak sudah mulai berkurang, karena pelan tapi pasti teknologi mobil listrik akan mengambil alih mobil yang masing menggunakan bahan bakar minyak. Kelebihan dari teknologi ini adalah suara mesin yang sangat halus dan kencang serta semua system sudah dikendalikan dengan komputer. Kelemahan dari teknologi ini yaitu jika kita lupa mengisi bateray, maka mesin akan mati. Tapi hal ini tidak perlu ditakutkan berlebihan, karena saat ini juga sudah mulai berkembang pengisian mobil listrik di cafe ataupun di mall ibu kota.
9. Ponsel Layar Lipat

Smartphone saat ini sudah menjadi kebutuhan pokok manusia. Bagaimana tidak, karena semua perkerjaan manusia saat ini menggunakan smartphone, seperti berjualan barang dan jasa di marketplace. Dengan berkembangnya teknologi, smartphone juga tidak berhenti dalam berinovasi untuk membuat sesuatu yang lebih baik lagi. Teknologi masa depan selanjutnya yaitu smartphone yang bisa dilipat. Kelebihan dari layar lipat ini sendiri mudah untuk dikantongi, karena layar yang bisa dilipat dan jika ingin menggunakannya maka layar bisa dibesarkan lagi dengan membuka lipatannya. Tentu smartphone ini akan sangat manarik jika kita miliki bukan ?
10. Teknologi 5G

Dilansir dari laman suara.com, saat ini teknologi 4G dengan bisa kita nikmati dengan kecepatan akses 27,9 Mbps. Tentu hal ini menjadi satu hal yang layak kita syukuri, karena kita dapat menggunakan internet dengan cepat. Namun teknologi tidak akan pernah bosan, teknologi masa depan selanjutnya yaitu Teknologi 5G. Teknologi ini silansir dari laman suara.com mampu mengakses internet dengan kecepatan 634Mbps. Tentu hal ini semakin membuat kita tersenyum lebar karena akses internet akan terasa sangat kencang.
11. Smartphone Hologram

Hologram merupakan teknologi masa depan yang mampu digunakan dengan berbagai macam tujuan seperti Bisnis, pendidikan, atau hiburan. Dengan teknologi hologram ini, kamu bisa melihat visual sesuatu objek secara 3D serta imersif tanpa harus ada di dekat objek tersebut. Teknologi hologram termasuk teknologi tercanggih di masa depan yang pernah dilakukan agar penonton dapat berinteraksi secara langsung dengan survivor holocaust tanpa harus berada di panggung. Teknologi ini akan sangat layak untuk ditunggu.
12. Sepatu Pintar

Fungsi sepatu selain untuk menambah keren penampilan kita, fungsi sepatu pun saat ini sudah bertambah fungsi dengan bantuan teknologi. Sepatu pinter ini mampu mendeteksi gerakan si penggunanya mulai dari berjalan, berlari, hingga mendaki. Sepatu pintra ini nantinya akan mengirim informasi aktivitas sehari-hari kita ke smartphone, seperti halnya jarak tempuh, kecepatan, serta jumlah kalori yang terbakar. Canggihnya sepatu pintar ini ditenagai oleh baterai yang dapat bertahan sekitar 60 hari.
13. Kereta Hyperloop

Teknologi berikutnya yang tidak kalah menarik untuk dibahas adalah Kereta hyperloop. Jenis kereta hyperloop ini juga merupakan teknologi tercanggih di masa depan selanjutnya. Teknologi hyperloop sudah mulai dikenalkan oleh Elon Musk, founder yang juga CEO Tesla dan Space Musk. Elon Musk berkeinginan untuk mendorong agar semua kota besar punya moda transportasi yang cepat, aman, dan bisa mengangkut penumpang lebih banyak. Dengan teknologi Hyperloop ini, maka sebanyak 20 sampai 40 penumpang dapat diangkut dengan kecepatan yang dimilikinya mencapai 1.700 km/jam.
14. Mobil Berkulit

Mungkin ketika kita membaca judul teknologi masa depan ini, kita akan tercengang. Bagaimana mungkin mobil berkulit ? Tapi dengan teknologi, semua hal yang kita fikirkan tidak mungkin menjadi mungkin. Perusahaan mobil ternama dunia asal Germany yaitu BMW belum lama ini merilis mobil berlapis kulit elastis dari kain khusus. Bahan kulit elastis ini dapat berubah sesuai kebutuhan pemilik mobil. Bahkan dengan teknologi tersebut, mobil canggih terbaru pabrikan BMW ini bisa berkedip layaknya manusia. Sungguh teknlogi masa depan yang luar biasa.
15. Robot Tentara

Teknologi berikutnya yaitu hadir dalam dunia militer. Teknologi robot juga kedepannya akan menghiasi dunia militer. Teknologi ini yaitu robot tentara. Sebuah prediksi tentang keberadaan robot tentara ini juga merupakan sebuah perkembangan terkonologi tercanggih di masa depan yang bakal terwujud di dunia militer. Tingkat akurasi robot tentara ini jauh lebih baik dari manusia karena perhitungan komputer dan pengurangan jumlah korban jiwa manusia menjadi sebuah alasan yang kuat bagi negara-negara seperti Amerika dan China untuk mengembangkan teknologi tersebut. Sangat menarik untuk dilihat bagaimana robot-robot tentara ini berperang nantinya.
Itulah kumpulan dari teknologi canggih masa depan yang ada di dunia bahkan saat ini kita sudah merakasannya. Teknologi tentu tidak dapat kita prediksi dengan cepat, karena perubahan teknologi sangatlah dinamis, sehingga perkembangan teknologi pun kadang tidak terfikir oleh kita tetapi ada yang mengembangkan. Demikian artikel tentang teknologi canggih yang ada di masa depan. Semoga postingan ini bermanfaat.