Cara Menginstall WordPress – Kali ini saya akan memberikan tutorial tentang bagaimana caranya membuat website dengan wordpress, dan tentunya bagus hasilnya tanpa menggunakan bahasa pemrograman seperti PHP, Javascript, Python, dll.
Pendahuluan
Membuat website harus memiliki keahlian di bidang pemrograman seperi PHP, Javascript, HTML, CSS, dll. Bagi kamu yang ingin mempelajari itu semua tidaklah mudah dan membutuhkan waktu untuk mempelajarinya. Sulit bukan berarti tidak bisa ya teman. Jadi jangan putus asa ya.
Apakah anda type orang yang sulit untuk mempelajari cara membuat website ? Tenang dulu y sobat, zaman sekarang yang sudah sangat canggih. Sudah ada cara membuat website tanpa harus menguasai bahasa pemrograman, salah satunya yaitu membuat website dengan wordpress. Berikut adalah cara menginstall wordpress dengan mudah.
Pengertian WordPress
WordPress merupakan suatu aplikasi content managemant sistem ( CMS ) yang berbasis web. WordPress dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP, dan Mysql sebagai basis datanya. WordPress merupakan salah satu contoh dari banyak aplikasi open source yang banyak diminati oleh pemilik website karena mudah dalam menggunakannya. Jika sobat kuliah ingin membuat website dengan cepat dan tentunya mudah, seperti website perusahaan, pribadi, toko online, sekolah, dll sobat kuliah dapat menggunakan WordPress ini. Sobat kuliah bisa membeli themes atau mendapatkannya secara free di internet. Tapi ingat y sobat, Themes yang berbayar biasanya lebih bagus tampilannya, jadi sobat kuliah saya sarankan beli saja y, karena themes ini bisa anda beli dengan harga yang sangat terjangkau.
WordPress ini dikembangkan kali pertama oleh dua programer yang handal, yaitu Michel Valdrighi dan Matt Mullenweg. Tahun 2003 WordPress mulai dirilis dan dipublikasikan secara umum dibawah lisensi GNU. Semenjak WordPress dirilis pertama kali, tidak disangka banyak yang menggunakannya, bahkan sampai sekarang pengguna WordPress telah mencapai jutaan kontributor dan telah membantu menyempurnakan salah satu CMS terbaik yang ada di dunia ini. Tidak hanya itu saja, ternyata lebih dari 30 % website di seluruh negara dibuat dengan menggunakan WordPress. Conthnya saja situs – situs ternama seperti CNN, Reuters dan banyak situs yang lain lagi yang menggunakan WordPress sebagai sistem manajemen konten pada website mereka.
Baca Juga : Install Theme Divi Di WordPress
Fungsi WordPress
Secara umum fungsi WordPress yaitu sebagai sistem menagement konten, akan tetapi WordPress juga dapat difungsikan lebih dari itu saja, yaitu dengan cara menambahkan plugin – plugin yang sesuai dengan kebutuhan website kamu. Contohnya yaitu sobat dapat menjadikan Wordpess untuk membangun sebuah toko online, forum, sekolah, kampus, dll bahkan sobat juga dapat mambangun situs sosial media menggunakan WordPress ini. Bagaimana ? sangat menarik bukan ? bagaimana tidak, kita dapat membuat website tanpa harus mengerti bahasa pemrograman, tentu hal ini menjadi satu daya tarik tersendiri untuk menggunakan WordPress. Keunggulan dari WordPress ini jika dibandingkan dengan sistem management content lainnya yaitu :
- WordPress Free.
- WordPress berbasis open source, sehingga bisa dikembangkan lagi.
- Tampilan yang familiar dan mudah untuk dimodifikasi.
- Mudah dipahami oleh pengunjung.
- Tersedia banyak plugin dan template yang dapat kita pilih sesuai kebutuhan web kita.
- Bisa digunakan banyak user.
- Mudah untuk di backup.
- Mudah dioptimasi.
- Dukungan dari banyak pengembang dan komunitas
- dll
Bagaimana ? sudah paham dan kenal dengan WordPress ? selanjutnya akan saya berikan tutorial bagaimana caranya menginstall WordPress dengan mudah. Pada tutorial kali ini sya akan menjelaskan cara menginstall melalui Cpanel. Langsung saja sobat kuliah, berikut adalah tutorialnya.
Cara Menginstall WordPress
- Silahkan login terlebih dahulu ke akun Cpanel web anda. Setelah berhasil login, kemudian pilih menu WordPress yang berada di paling bawah. Tampak seperti tanda panah berwarna merah.
Gambar 1. Tampilan Utama Cpanel
2. Kemudian Klik Install Now untuk mulai menginstall WordPressnya. Lihat gambar.
Gambar 2. Tampilan Utama Ketika Akan Menginstall WordPress
3. Kemudian setting untuk memulai menginstall wordpressnya.
Penjelasan :
1. Pilih Versi yang paling tinggi.
2. Pilih nama domain yang akan kita install. Jika anda ingin menginstallnya di sub domain, maka install dahulu nama sub domainnya di cpanel.
3. Untuk no 3 & 4 isi sesuai keinginan anda. Nama ini akan tampil di halaman utama web anda nantinya.
Gambar 3. Mengatur Tampilan WordPress Sebelum di Install
4. Selanjutnya masih tetap mengatur wordpress sebelum di install.
Penjelasan :
1. Buat user sesuai keinginan anda (biasanya “admin”), atau kalau di cpanel, maka user ini defaultnya user cpanel anda.
2. Isi password yang sulit ditebak (Nilai kesulitan password harus diatas 80 tampak pada warna hijau). Jika dibawah 80%, maka tidak akan bisa melanjutkan proses pembuatan WordPressnya. Gunakan kominasi huruf, angka dan karaktek pada password anda, misalnya Sekolahyangkucinta123*
3. Isi alamat email. Email yang bisa anda gunakan yaitu gmail, yahoo, outlook, dll. Email ini bisa juga anda isi dengan email yang anda buat sendiri di cpanel. Misalnya budi@webkuliah.com. Maka nanti dengan alamat itu, kita bisa memiliki email dengan domain kita sendiri.
4. Pilih Bahasa yang ingin anda gunakan. Secara default bahasanya adalah bahasa Inggris.
Gambar 4. Mengatur Tampilan WordPress Sebelum di Install Lanjutan
5. Kemudian membuat nama database yang akan kita gunakan di WordPress. Nama database tersebut bisa kamu rubah sesuai keinginan kamu sendiri ya teman.
Gambar 5. Setting Nama Database di WordPress
6. Selanjutnya klik Install. Tunggu sampai proses selesai.
Gambar 6. Proses Akhir Menginstall WordPress
7. Kemudian kita tinggal menunggu proses menginstall selesai. Pada proses kali ini hanya memakan waktu beberapa menit saja. Biasanya hanya sampai 1-2 menit sudah selesai.
Gambar 7. Proses Menginstall WordPress
8. Jika tampilan selanjutnya adalah seperti gambar ini, maka proses menginstall WordPress sudah selesai. Bagaimana ? Mudah kan cara menginstallnya ?
Gambar 8. Proses Menginstall WordPress Sudah Selesai
9. Selanjutnya adalah mengecek halaman website yang sudah kita install wordpress. Caranya dengan mengetik alamat website yang sudah kamu buat tadi di web browser (mozilla, chrome, dll). Untuk Login ke halaman Dashboard WordPress, secara default tambahkan /wp-admin pada link web yang sudah kita buat tadi. Contoh : www.websiteku.com/wp-admin. Jika tampilan seperti gambar dibawah ini, maka wordpress anda sudah siap digunakan. Silahkan login dengan user dan password yang sudah anda buat tadi ketika proses menginstallnya.
Gambar 9. Tampilan Login Ke Dashboard WordPress
Nah itulah cara menginstall WordPress di Cpanel. Proses yang sangat mudah, cepat dan menyenangkan (karena jauh dari coding 😀 ). Selanjutnya yang harus anda lakukan adalah mensetting tampilan website anda. Untuk tampilan web anda nantinya, WordPress sudah menyediakan beberapa themes yang siap anda pakai, atau anda bisa membeli themes premium di situs-situs resmi seperti theme foresh atau anda dapat menggunakan builder seperti Divi, Publisher, atau Elementor sebagai themesnya. Jika semua proses sudah anda lakukan, maka anda sudah memiliki 1 website. Mudah bukan ? Selamat mengerjakan website pertama anda ya.
Baca Juga : Cara Membuat Web Dengan Divi
Demikian tutorial yang dapat saya share dengan teman-teman. Jika ada yang ingin bertanya silahkan dapat melalui form comment dibawah ini. Semoga saya bisa membantu pertanyaan kamu y sobat.